SMK Muhammadiyah 1 Jatinom gelar upacara Hari Pendidikan Nasional yang berlangsung di lapangan upacara, Selasa (2/5/2023). Pada kegiatan upacara ini diikuti oleh seluruh bapak/ibu guru, karyawan, dan peserta didik kelas X, XI, XII.
Upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang diperingati setiap 2 Mei untuk mengingat kembali filosofi nilai perjuangan Ki Hadjar Dewantara, dalam menegakkan fondasi pendidikan di Indonesia. Selain itu momentum Hardiknas harus mampu membawa pendidikan yang menuntut bakat, minat, dan potensi peserta didik.
Oleh karena itu, melalui upacara peringatan Hardiknas ini, Drs. Agus Wiyono selaku pembina upacara mengajak seluruh peserta upacara untuk bersemangat dalam meneruskan perwujudan Merdeka Belajar, mendidik generasi Pelajar Pancasila yang cerdas berkarakter. (Rh)